Pelesir Ke Palembang? Enjoy Hotel Wisata

Sebagai salah satu Kota besar di Indonesia, Palembang sebagai ibukota propinsi Sumatera Selatan memiliki beragam fasilitas pendukung pariwisata. Salah satu faktor pendukung adalah hotel atau tempat penginapan. Ya, fasilitas penginapan di Palembang sungguh beragam, mulai dari Hotel berbintang empat, hingga kelas melati, losmen, hingga kamar kos yang dapat disewakan, semuanya tersedia disini tergantung budget yang anda sediakan. Salah satu Hotel yang kami tempati selama kami berada di Palembang adalah Hotel Wisata. Hotel ini terletak di pusat kota sehingga akses kemanapun tergolong mudah. Terletak di jalan Letkol Iskandar, lokasi yang sangat menyenangkan karena kami tidak berhenti menikmati wisata kuliner di sekeliling hotel.
Hotel berbintang dua ini sungguh telah menambatkan hati kami selama berada di kota ini karena kualitas pelayanannya yang sungguh ramah dan memiliki sentuhan pribadi. Banyak sekali kenyamanan yang kami dapatkan selama kami menginap di hotel ini. Jujur saja, hotel ini tidak terasa sebagai hotel berbintang dua namun tiga atau empat karena kualitas pelayanan yang diberikannya memang menawan. Dengan harga mulai dari Rp. 170.000 untuk single bed room dan Rp. 215.000 hingga Rp. 460.000 untuk kamar double, anda bisa menentukan sendiri tipe kamar seperti apa yang sesuai untuk anda. Fasilitas yang diberikan pun sudah mencakup welcome drink, breakfast setiap pagi dan akses internet gratis di restaurant.
Lokasi yang sangat dekat dengan Jalan Jenderal Sudirman sudah tentu merupakan advantage tersendiri bagi para tamu yang menginap. Selain itu, jalan di seputaran hotel dipenuhi oleh pusat perbelanjaan dan rumah makan wisata kuliner khas Palembang sehingga anda tidak perlu repot berjalan jauh untuk mencapai lokasi-lokasi ini. French Bistro and bakery serta Gramedia terletak di samping Hotel. Selain itu ada dua plaza yang terletak dekat dengan Hotel Wisata yakni Pasaraya JM dan Internastional Plaza. Di belakang hotel merupakan Jalan Dempo yang sangat terkenal dipenuhi oleh berbagai makanan dan oleh-oleh seperti Mie Alok, Mie Ahok, Pempek Ek, Pempek 101, Pempek Beringin, Es Mamat, dan Kerupuk Ikan Belida Suwandi. Jalan Kaki pun cukuplah untuk menuju lokasi-lokasi ini. Apabila anda menginginkan kepraktisan dan kenyamanan, silahkan pergunakan becak. Tarif yang dikenakan untuk mengelilingi Dempo tidaklah terlalu mahal, antara Rp. 3.000 hingga Rp. 5.000. Penasaran ingin melihat Palembang dari sisi kota ini? Silahkan reservasi di Hotel Wisata di (0711)352681.

4 komentar:

  1. To the owner of this blog, how far youve come?

    ReplyDelete
  2. This is great info to know.

    ReplyDelete
  3. thanks buat info & posting nya ttg hotel wisata & wisata kuliner di sekitar palembang, mau tanya nih apakah hotel wisata cukup dekat ke airport? next weekend saya mau ke palembang utk urusan kerja. (liz)

    ReplyDelete
  4. hotel wisata gak terlalu dekat ke airport...rata2, hotel di palembang gak terlalu deket ke airport. Untuk mencapai Hotel Novotel Palembang yang termasuk area jauh dari pusat kota aja makan waktu sekitar 30 - 60 menitan. Hotel WIsata ada di pusat kota. mungkin bisa dicapai sekitar 1 jaman lebih kali yah?
    enaknya, hotel ini di deket jalan besar. Deket Sama restoran dan toko oleh2 :D

    Selamat menikmati Palembang yach :)

    ReplyDelete