Oleh-Oleh Makanan Dari Tanah Timor

Mencari oleh-oleh berupa makanan tidaklah mudah di Tanah Timor ini. Walaupun masyarakat Timor memiliki makanan tradisional berupa jagung dan kerabatnya, namun mencari bentuk olahan yang bisa dibawa pulang tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Toko yang menjual makanan khas Kupang dan NTT baru dapat saya temui setelah saya mencari informasi dari berbagai warga. Informasi yang saya dapat, “ada sebuah toko baru yang buka di Jalan Sudirman, Toko Sudimampir, yang menjual berbagai oleh-oleh Kupang”. Mengingat toko ini baru, mungkin sebelumnya tidak ada toko yang menjual oleh-oleh khas NTT?
Terletak di Jalan Sudirman No. 8, wilayah Kuanino, Toko ini cukup komplit menjual berbagai produk khas Tanah Nusa Tenggara Timur. Produk yang dijual adalah Se’i Babi, Se’i Sapi, Jagung Bose, Jagung Pulud, Kiri-Kiri, Madu Batu Putih, Sambal Luat, Baruas Manis/Coklat, Kue Kenari China, Kue Bagia, Kue Rambut, Sagu, Gula Lempeng, Kacang Sumba, Keripik Jagung dan banyak lainnya. Sejumlah produknya bahkan diberi label “dibuat untuk Toko Sudimampir” menunjukkan sangat niatnya usaha seperti ini dan sangat terpuji karena merangkum pengrajin-pengrajin kecil di satu tempat. Tidak semua yang saya sebutkan tadi, saya kenali fisiknya. Selain beberapa produk ada yang kehabisan stok, tidak mungkin juga menanyakan detail untuk setiap produk yang tersedia di toko ini.
Se’i adalah metode pengasapan daging dengan arang. Berhubung warga Timor banyak yang menganut agama Nasrani, daging babi bukanlah sesuatu yang diharamkan. Oleh karena itu, daging yang paling banyak adalah di Se’i kan adalah babi. Selain babi, ada juga terdapat sapi bagi yang tidak dapat mengkonsumsi babi. Jagung Bose adalah bubur jagung dengan santan. Rasa Jagung Bose ini manis dan tersedia dalam dua pilihan, putih atau kuning. Jagung pulud adalah snack jagung yang renyah. Batu Putih adalah nama daerah di perbatasan Kupang dan Timor Tengah Selatan. Pada Jalan Trans-Timor, ada sebuah jembatan yang sangat panjang membelah Sungai Mina, merupakan jembatan terpanjang di Pulau Timor. Dari arah Kupang, seusai lepas dari jembatan, itulah Desa Batu Putih. Madu Batu Putih berasal dari desa tersebut. Sagu adalah makanan utama masyarakat Maluku dan Papua. Gula Lempeng memiliki nama lain gula nira. Gula ini dibuat dengan memasak air sadapan nira/lontar. Gula ini khas Pulau Rote. Kacang Sumba berasal dari Pulau Sumba dan rasanya renyah dan asin karena digoreng minyak. Keripik Jagung adalah keripik emping yang dibuat dari jagung dan sangat khas Timor.
Selain menjual produk penganan kecil, Toko Sudimampir juga menjual berbagai jenis nasi babi seperti Nasi Babi Kete’Kete, Nasi Babi Kecap, nasi Se’i babi, Babi Bakar, Sate Babi dan lainnya dan bisa digunakan untuk catering suatu acara.
Harga produk makanan yang dijual cukup beragam namun tetap terjangkau. Keripik Jagung misalnya berharga Rp. 15.000, Kacang Sumba berharga Rp. 12.000 dan Jagung Bose dijual dengan harga Rp. 7.500. Apabila anda membutuhkan kardus, toko ini menyediakan kardus untuk pengepakan. Pemilik toko ini, sangat informatif memberi informasi produk apa yang jadi favorit dan asal-usul suatu produk (terutama ketika saya melihat suatu produk dengan bentuk/nama yang aneh). Terletak di Kuanino, cara mencapai lokasi cukup mudah. Dengan ojek, harga yang harus dibayarkan Rp. 3.000 dari pusat kota sementara dengan angkot, pilihlah angkot bernomor 1 atau 2.

1 komentar:

  1. saya pak zai saya mau beli madu batu putih ada yang bisa bantu untuk mendapatkan madu batu putih hubungi saya di hp. 0812 8009696 terima-kasih atas bantuannya....

    ReplyDelete