Selepas Taman Nasional Bukit Barisan, sebelum memasuki wilayah Sibolangit, anda akan berjumpa dengan suatu kota baru yang tampaknya memang baru dibangun dan tidak memiliki suatu ciri yang menunjukkan bahwa area ini adalah khas batak ataupun sesuatu yang unik dan tua. Lokasi ini terbentang lurus sebelum anda memasuki wilayah Sibolangit. lokasi yang tampaknya memang baru dibangun dengan bangunan bangunan barunya ini bernama Bandar Baru.
Di siang hari, lokasi ini tak ubahnya lokasi pemukiman/perkotaan baru yang baru dibangun sehingga kami tidak terlalu ngeh dengan kondisi sekitar. Namun, Menurut Pak Bambang yang mengantar kami, Bandar Baru adalah lokasi khas tempat pelesir dan beristirahat kaum laki-laki. U know what I mean.
Memang, kalau diperhatikan lebih teliti lagi, kanan kiri sepanjang jalan tersebut banyak berdiri usaha sampingan yang mendukung kegiatan tersebut seperti Losmen, penginapan, hotel, warung, lokasi makan, dan beberapa jenis kegiatan usaha lainnya seperti diskotek dan pub. Berminat?
Mau?
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment