EverFresh Market - Newly Concept of Healthier Life


EverFresh market berlokasi di Jalan Penjernihan, Pejompongan. tau nggak tempatnya ini dimana? kalau nggak tahu, mungkin bisa dipandu dengan rumah susun Pejompongan atau Pom Bensin Pejompongan yang besar itu. nggak tahu pejompongan dimana? duh...dah berapa lama sich tinggal di Jakarta? anyway, Pejompongan itu diapit oleh Slipi, Tanah Abang, Manggarai, Karet, Bendungan Hilir, dan Semanggi. tau kan dimana itu?

dibuka pada penghujung Agustus akhir, tempat ini menawarkan sentuhan baru dalam menyajikan makanan. tempat ini memiliki supermarket hasil laut yang cukup besar, dan rata-rata memang segar karena mereka juga memiliki akuarium untuk memajang ikan ikan hidup tersebut. ikan ikan yang dijual antara lain ikan bawal, tenggiri, bandeng, malas, ayam ayam, kaci kaci, kepiting, udang, cumi, hingga hasil olahan makanan laut seperti fish roll, crab roll, baso ikan, hingga hasil non laut seperti nugget, chicken stick, dan buah buahan beserta bumbu untuk mengolah makanan. nggak lupa, ada juga makanan seperti Pisang Kepok, asinan hingga goreng-gorengan cumi, udang, dan lainnya.

yang menarik, tempat ini memiliki restaurant yang bernama Fish Republic. restauran ini berkolaborasi dengan supermarket segarnya itu untuk menghasilkan makanan yang siap disajikan. makanan yang gue makan itu adalah Kodok Asam Manis (setengah kilo-buset ga abis abis rasanya-). tersedia juga makanan lainnya seperti hasil dari cumi, ikan, kepiting, kemudian terserah kepada kita kembali untuk ingin diolah menjadi makanan apa disitu. biaya man-cost untuk memasak makanan tersebut juga tak terlalu mahal. buat penggemar makanan Jepang, disini ada banyak sekali variasi makanan jepang yang mentah hingga matang. yang cukup populer akhir akhir ini antara lain Sushi dan sashimi. disini tersedia berbagai macam sushi, mulai dari Maki hingga Nigiri (I'm Maki Lovers! belon makan sushi kalao belon makan maki!)

namun, sayangnya, tidak semua varian disediakan disitu, entah ini berkaitan dengan masa operasionalnya yang masih terlalu singkat atau menurut pegawainya, hanya disediakan jenis sushi yang populer saja. hati hati juga, tanyakan soal harga kepada pegawainya, karena harga yang tercantum adalah harga lama, sehingga bisa emmbuat kita terkecoh ketika membayar (contoh, Maki Kyuri enam potong -> 30000!, dengan harga sama di Ajisen, kita sudah dapat Californian Roll-> lebih vary!)--> tapi emang gede sich ukurannya.

terus interiornya sendiri model galangan kapal gitu dech, ada yang untuk keluarga, ada juga model standing-seat di cafe buat sendiri. interiornya cukup menarik, model modern minimalis yang diwarnai nuansa oranye.

akuariumnya juga boleh menjadi pusat perhatian, dengan akuarium di hampir setiap sisi dinding luarnya, kita dapat menyaksikan hewan hewan menarik untuk ditonton (udang besar, ikan ikan kelas tambak).

sayangnya lagi, tempat ini tidak begitu terlihat dari luar. seandainya orang melihat, pasti akan dikira sebagai supermarket saja, tanpa tempat makan. tempat parkirnya sendiri tidak begitu luas, terlelbih digabung dengan polsek pejompongan disebelahnya, sehingga membuat tempat parkirnya semakin tampak sempit.

tempat yang menarik untuk dicoba untuk mencicipi hidangan hasil pilihan kita sendiri, cukup recommend untuk dicoba. nilai 1 hingga sepuluh kayaknya dapat 6,7.

2 komentar:

  1. Very interesting topics.I am looking this type of topics, I need more informations because everyone knows "Health is wealth" is very much known to all and everyone wants good health.That means no one wants to leave this wealth. So, Let us build a food habit discipline, keep pace with work, rest and or exercise to Achieve good health, The ultimate wealth.

    ReplyDelete
  2. indeed. Absolutely agree with you! Healthy life is such a blessing, off course. You can do everything with healthy body. Let's balance out life :)

    ReplyDelete